NEWS  

Siapa Berminat? Pemda Butuh Komisaris dan Direksi Perusda

Kantor PT Bumi Maros Sejahtera. (FOTO: DOK/MATAMAROS)

MATAMAROS.COM — Pemkab Maros membuka pendaftaran calon komisaris dan direksi baru perusahaan daerah PT Bumi Maros Sejahtera.

Bupati Maros, Chaidir Syam mengaku butuh orang-orang yang sehat jasmani dan rohani, memiliki keahlian, pengalaman, integritas, dan dedikasi.

Seleksi kali ini akan dibuat lebih ketat. Chaidir cukup trauma dengan dua kali momen kegagalan perusda di Maros.

“Semoga kali ini kita betul-betul bisa memaksimalkan,” ujarnya, Selasa, 20 Juni 2023.

Kepala Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Sekretariat Daerah Kabupaten Maros, Muhlisa Fachruddin mengatakan. sudah ada tujuh orang yang mendaftar calon komisaris dan direksi perusda.

“Baru tujuh orang, yang ambil berkas delapan orang, tapi yang satunya tidak dikembalikan,” ucapnya.

Pihaknya pun memperpanjang masa pendaftaran sampai Kamis, 22 Juni 2023. Sebab minimal pendaftar 12 orang. Adapun, posisi yang tersedia di antaranya komisaris utama, komisaris, direktur utama, dan direktur.

Muhlisa membeberkan tak hanya kalangan pengusaha yang mendaftar. Ada juga akademisi.

Salah satu syarat adalah perpendidikan paling rendah S1. “Nah, ada beberapa yang mau ikut tapi terkendala ijazah,” bebernya.

Komisaris utama PT Bumi Maros Sejahtera sebelumnya mengundurkan diri. Sedangkan direktur utama masuk bui karena terindikasi korupsi. (ast)