NEWS  

3 Pimpinan DPRD Maros Turut Serahkan Sertifikat Hasil Redistribusi Tanah

Ketua DPRD Maros, Andi Patarai Amir (kanan) bersama Bupati Maros, Chaidir Syam. (FOTO: HUMAS DPRD MAROS)

MAROS – Tiga pimpinan DPRD Maros menghadiri Penyerahan Sertifikat Kegiatan Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) Redistribusi Tanah (Redis) dan Lintas sektor usaha kecil dan menengah (UMKM) di Ruang Pola Bupati Maros, Kamis, 21 Oktober 2021.

Ketua DPRD Maros, Andi Patarai Amir dan Wakil Ketua I, Haeriah Rahman serta Wakil Ketua II, Fatmawati menyaksikan prosesi tersebut.

Ketiganya juga turut menyerahkan sertifikat kepada perwakilan warga.

Sebelumnya, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) pada Hari Agraria dan Tata Ruang Tahun 2021, mengumumkan penyerahan 124.120 sertifikat tanah hasil redistribusi di 26 provinsi dan 127 kabupaten dan kota. Sebanyak 5.512 sertifikat di antaranya merupakan hasil penyelesaian konflik agraria di 7 provinsi dan 8 kabupaten/kota yang menjadi prioritas di tahun 2021.

Kepala Negara menyampaikan, penyerahan sertifikat kali ini sangat istimewa karena tanah yang diserahkan merupakan tanah baru untuk rakyat yang berasal dari tanah negara hasil penyelesaian konflik, tanah telantar, dan pelepasan kawasan hutan.

Lebih lanjut Presiden menekankan bahwa pemerintah tidak hanya menyerahkan sertifikat tanah saja tetapi juga mendorong masyarakat untuk memanfaatkan tanah tersebut untuk meningkatkan produktivitas. (*)