NEWS  

Kuala Mas Luncurkan Kapal Tanker di Maros

Kapal tanker milik Kuala Mas yang diluncurkan di PPI Bontobahari, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros, Rabu, 8 Juli 2020. (FOTO: MATAMAROS.COM)

MAROS, MM – Kelompok usaha Kuala Mas meluncurkan kapal tanker di PPI Bontobahari, Kecamatan Bontoa, Kabupaten Maros, Rabu, 8 Juli 2020. Kapasitasnya 450-500 ton.

Owner Kuala Mas, Abdul Malik, menjelaskan, kapal ini dibuat di galangan kapal Samarinda. Lalu dibawa ke Maros empat hari lalu.

“Kami sangat bersyukur karena Maros ini tempat kelahiran kami,” tuturnya kepada MataMaros.com.

Ia menyebutkan, pengerjaan kapal ini berjalan selama delapan bulan. Setelah itu, kru dan Anak Buah Kapal (ABK) dilengkapi.

“Ini sudah siap. Kapalnya akan beroperasi untuk melayani nelayan yang ada di pesisir, daerah tertinggal,” ungkapnya.

Owner Kuala Mas, Abdul Malik berbincang bersama para warga yang datang.

Malik menambahkan, kapal ini akan mengangkut BBM. Ada tiga SPBU yang dilayani, yakni Kaluku Jaya Mas di Liukang Tangaya, Raya Kalmas di Kalu-kalukuang, dan Pandangan Kuala Mas di Liukang Tupabbiring.

Kapal tanker tersebut didominasi dengan warna kuning dan putih. Ada ratusan warga yang memadati acara peluncuran. Mereka pun tampak dipersilakan untuk naik dan melihat kondisi kapal.

Hanya saja, Malik menegaskan, acara tersebut tidak ada ada kaitannya dengan politik. Tak ada sama sekali sosialisasi yang terkait dengan pilkada.

“Ini tidak terkait dengan politik ya. Ini hanya syukuran. Kita berbicara tentang ekonomi,” tegasnya.

Namun, keterlibatan Kuala Mas dalam Pilkada Maros hangat dibicarakan belakangan ini. Apalagi soal persaingan dalam mendapatkan rekomendasi Golkar. Mereka terus berjuang dan optimistis.

Malik masih yakin menantunya, Sahiruddin bakal mengendarai Golkar di Pilkada 2020. Walau DPD II Golkar Maros menegaskan bahwa dukungan parpol sudah final ke pasangan Tajerimin-Havid S Fasha. (kar)